The Sims 4

Screenshot by Hiu Tukang Coret: The Sims 4

Sesuatu yang menarik perhatianku

Five Nights at Freddys Ultimate Custom Night

Screenshot by Hiu Tukang Coret: Five Nights at Freddy's Ultimate Custom Night

Juga Psikologi, tentu saja, karena aku memiliki pengetahuan dan pendidikan di bidang itu

Monday 26 August 2019

Welcoming The Sims 4 "Realm of Magic"


Oke, berhubung tanggal 10 September nanti EA (bersama dengan Maxis) akan merilis Expansion Pack terbaru yaitu "The Sims 4: Realm of Magic". Aku memutuskan untuk melakukan beberapa persiapan. Tapi sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu diketahui mengenai Expansion Pack terbaru ini. Kalian bisa mengunjungi The Sims Community, atau untuk mempermudah menunjukkan bagian pentingnya (banyak hal penting yang perlu digaris bawahi, tapi aku memilih yang paling penting diantara yang penting tersebut), aku akan menunjukkan satu atau beberapa poin penting yang menjadi alasan mengapa aku perlu melakukan beberapa persiapan.

Kalian lihat, kan? Jika asumsiku benar, ada hal yang perlu digaris-bawahi bahkan dari satu Q&A itu saja.

  • Seorang Sim (julukan 'manusia' dalam game itu), hanya bisa menjadi satu dari beberapa makhluk (atau, bisa disebut occult) dan tidak bisa sekaligus semuanya atau hanya beberapanya. Pilihan occult yang tersedia (jika termasuk EP "Realm of Magic"): Alien, Vampir, Mermaid, dan Spellcaster/Wizard/Witch.
  • Meskipun bisa membuat karakter baru dengan occult terbaru, aku bukan tipe orang yang dengan mudahnya membuat satu karakter lalu mengabaikannya setelah merasa bosan. Apa maksudnya? Aku sudah memiliki satu karakter vampir (yang dulunya masih manusia biasa). Karakter vampir ini sangat kuat dan aku sudah melekat dengan karakter tersebut dan sangat sulit melupakan karakter bersangkutan.
  • Kenapa karakter vampir itu yang menjadi objeknya? Coba lihat occult lain (Alien dan Mermaid). Tidak seperti vampir, tidak ada cara apapun yang mengizinkan Alien dan Mermaid berubah kembali menjadi manusia biasa--kalaupun bisa, mereka hanya menyamar jadi manusia biasa, sifat asli mereka sebagai Alien atau Mermaid tidak akan menghilang--demi menjadi Spellcaster (kecuali, jika kalian menghitung cheat sebagai jalannya, tapi dimana letak menariknya jika hanya mengandalkan cheat?)
  • Karena menjadi vampir sekaligus penyihir adalah hal yang mustahil, aku dihadapkan dengan dua pilihan: Tetap menjadi Vampir, mempertahankan kekuatannya yang sangat besar itu, tapi tidak bisa mengeksplorasi EP terbaru itu lebih dalam... atau, membuang semua kemampuan kuat itu, dan mengulang lagi dari awal sebagai Spellcaster kelas bawah dan bisa mengeksplorasi kekuatan Spellcaster lebih mendalam. Menjelaskan kembali poin ketiga (di atas), kemampuan vampir bisa dibuang menggunakan "Ultimate Vampire Cure" yang bisa dibuat menggunakan bar jika kalian memiliki bahan yang cukup untuk membuatnya.

Nah, itu poin yang menjadi alasan kenapa aku perlu melakukan persiapan sebelum Expansion Pack tersebut diluncurkan, dan alasan mengapa aku menulis ini. Kurasa aku gak perlu menunjukkan apa yang mungkin akan kita temui di Expansion Pack terbaru nanti, karena sudah ada yang membahasnya di komunitas tersebut.

Kali ini, aku menjelaskan (dan bercerita) bagaimana prosesnya--jika karakter kalian adalah Vampir dan ingin kembali menjadi manusia--untuk membuang semua kemampuan itu dan kembali menjadi manusia normal seutuhnya (sampai Expansion Pack itu tiba dan kalian bisa menjadi Spellcaster setelah melalui tahap-tahapnya).

Tadi aku menyinggung soal "Ultimate Vampire Cure", kan? Itu adalah kuncinya supaya bisa menjadi manusia normal lagi dan karakter kalian mendapatkan Hak Pengangkatan (atau "Right of Ascension") menjadi penyihir atau Spellcaster. Mari kita mulai bagaimana ceritanya/caranya. Semua tips di bawah ini dilakukan tanpa menggunakan cheat sedikitpun (karena, kalau dengan cheat, hanya akan mengurangi keasyikan dari game itu sendiri.)


Seperti yang kalian lihat disini, karakterku masih menjadi vampir. Berhubung ia vampir, dia memiliki beberapa kekuatan yang akan membantunya dalam kehidupan sehari-harinya. Tentu saja, semua itu ada 'tapi'-nya, yaitu dia juga memiliki kelemahan. Seperti yang kita lihat di bawah ini:



Blok bagian kiri adalah kekuatannya--yang sangat berguna sekali, misalnya "Lv. 3 Sun Resistance" (baris ke-2 dari atas, ke-2 dari kanan) yang membuat vampir kita mampu berjalan di siang hari di bawah terik matahari tanpa khawatir akan mati terbakar seperti vampir pada umumnya--dan blok kanan adalah kelemahannya. Meskipun kita bisa memilih kelemahannya sesuka kita (dan diharuskan untuk memilih beberapanya), kelemahan itu tetap akan mengganggu kita dalam kondisi tertentu. Bagiku, kelemahan yang tidak begitu buruk tapi cukup mengganggu (terutama jika kita hidup sebagai artis [dari "Get Famous" Expansion Pack]) adalah "Eternal Sadness." Mungkin kalian bisa lihat bahwa kelemahan itu akan datang di saat kita paling tidak mengharapkannya (seperti di tengah pekerjaan atau lainnya) dan itu sangat mengganggu sekali jika karakterku sedang akting film... tahu-tahu menangis sejadi-jadinya di studio, itu akan menurunkan reputasinya (karena efek "Emotional Meltdown" dari fitur/perks "Get Famous").

Berhubung Spellcaster ini sepertinya tidak memiliki kelemahan yang signifikan (selain mati karena menggunakan sihir terlalu besar), aku tidak keberatan untuk membuang kemampuan vampir karakterku. Nah, apa yang harus dilakukan untuk membuang sifat vampir itu dan kembali menjadi manusia normal? Ya, itu dia, lagi, "Ultimate Vampire Cure". Yuk kita coba untuk membuatnya menggunakan meja bar.



Oh, tampaknya aku kekurangan beberapa bahan, dan jumlahnya gak sedikit. Bahan yang diperlukan untuk membuat minuman itu adalah Garlic (Bawang Putih), Wolfsbane, dan Plasma Fruit (Buah Plasma, yang tekstur dan rasa buahnya persis darah). Masing-masing dari tiga bahan itu diperlukan sedikitnya 10 buah. Karena aku sudah memiliki bawang putih yang cukup, aku hanya perlu mencari sisanya saja. Jika kalian tidak tahu dimana mencari bahan-bahan tersebut, izinkan aku menunjukkannya pada kalian. Semua bahan tersebut biasanya tersedia di tempat asal para vampir itu sendiri. Dimana? Yaitu di Forgotten Hollow. Mari kita mulai dengan mencari Plasma Fruit terlebih dahulu.


Plasma Fruit ini sangat mudah ditemukan di kota gelap tersebut. Dia tumbuh dari pohon dengan nama yang sama ("Plasma Fruit Tree"). Datangi saja rumah siapapun di tempat itu, dan jelajahi tanah di sekitarnya. Untuk pohon yang di gambar ini, bisa ditemukan di belakang rumah Vladislaus Straud IV di wilayah paling ujung utara dari Forgotten Hollow. Sayangnya, saat aku kesana, pohonnya tidak berbuah. Jadi, solusinya, pergi dan kembali lagi setelah beberapa hari-sim (Sim-Day).


Kalau tidak mau, masih ada cara lain, kok. Kalian bisa memesan benih pohon Plasma dari komputer dan menanamnya sendiri di rumah kalian, seperti yang kulakukan disini. Yah, mungkin sedikit lebih lama daripada menunggu pohon yang sudah ada lebih dulu, tapi setidaknya kalian bisa menjamin stok plasma fruit kalian tetap ada ke depannya dan gak perlu bolak-balik jauh-jauh ke Forgotten Hollow.


Mari kita lanjut ke bahan kedua, Wolfsbane. Terlepas dari ini, aku ingin tahu apa hubungan bunga ungu ini dengan serigala, dan kenapa dinamakan begitu. Oke, kembali lagi ke topik utama. Kita mencari wolfsbane, kan? Wolfbane juga dapat ditemukan tumbuh secara liar di Forgotten Hollow, persis di taman di tengah-tengah kota tersebut. Lagi-lagi, wolfbane-nya belum berbunga. Mau tidak mau, harus menunggu lagi (tapi, kalian tidak perlu capek menunggu dan pergi bolak-balik jika kalian menanam bunga itu juga di rumah kalian). Biasanya, wolfsbane akan berbunga dalam 2-3 hari-sim. Kalian tidak perlu menunggu terlalu lama. Lagian, "Realm of Magic" masih lama, kok, sebelum perilisannya.


Bahan terakhir, bawang putih/garlic. Wah, ini senjata ampuh bagi beberapa vampir (kecuali mereka yang memiliki resistansi/ketahanan terhadapnya, seperti karakter vampirku ini). Seperti dua bahan sebelumnya, bawang putih/garlic tumbuh secara liar di sekitar Forgotten Hollow. Pada gambar berikut, kalian cukup datangi rumah Keluarga Vatore, dan periksa halaman belakangnya. Garlic juga bisa kalian temukan di halaman belakang rumah kosong di sebelah rumah Keluarga Vatore.



Atau, kalian juga bisa memesannya melalui komputer.


Berhubung aku sudah memiliki cukup bawang putih, sebenarnya aku tak perlu memetiknya lagi. Tapi, kupetik saja untuk berjaga-jaga dan tidak mubazir (Maxis harus menambahkan menu masakan yang menggunakan garlic/bawang putih di dalamnya).

Kalian sudah mendapatkan semuanya? Masing-masing 10 buah untuk Plasma Fruit, Wolfsbane, dan Bawang Putih? Jika iya....

Now, we are ready!

Kita kembali lagi ke rumah (atau kemanapun yang ada meja bar-nya), dan kita bisa meramu minuman tersebut untuk membuang seluruh kemampuan vampir kita.


PERINGATAN!! Sebelum membuat ramuan ini, disarankan untuk menyimpan progress yang kita buat (di-save, singkatnya), untuk berjaga-jaga jika kita berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi vampir. Tetapi, jika kalian memang siap untuk membuang semua kemampuan vampir kalian, kita lanjut ke tahap terakhir. By the way, Aku menyarankan untuk tetap menjadi vampir sampai Expansion Pack "Realm of Magic" dirilis Maxis pada 10 September mendatang. Tapi, aku masih penasaran gimana jadinya jika kita meramu minuman tersebut dan meminumnya. Jujur saja, aku belum pernah melihat vampir bertransisi secara permanen menjadi manusia biasa. So, let's give it a shot! Enjoy the view!


 

0 komentar:

Post a Comment